Apa itu kenampakan Bluetooth?
Kenampakan Bluetooth hanya mengacu pada apakah perangkat lain dapat menemukan komputer Anda ketika sedang mencari perangkat Bluetooth. Ketika Bluetooth dinyalakan dan panel Bluetooth terbuka, komputer Anda akan mengiklankan dirinya ke semua perangkat lain dalam jangkauan, yang memungkinkan mereka untuk berusaha melakukan koneksi ke Anda.
Anda dapat mengubah nama komputer Anda yang ditampilkan ke perangkat lain.
Setelah Anda tersambung ke suatu perangkat, komputer Anda maupun perangkat tak perlu nampak untuk saling berkomunikasi.
Perangkat tanpa layar biasanya memiliki modus penyandingan yang dapat dimasukkan dengan menekan sebuah tombol, atau kombinasi tombol untuk sementara, apakah ketika mereka sudah dihidupkan, atau saat mereka sedang dihidupkan.
Cara terbaik untuk mengetahui cara memasukkan mode tersebut adalah dengan merujuk ke panduan perangkat. Untuk beberapa perangkat, prosedur mungkin sedikit berbeda dari biasanya.