Aktifkan atau blok akses firewall

Sistem Anda mesti diperlengkapi dengan firewall yang memungkinkan untuk memblokir program agar tak diakses oleh orang lain di internet atau jaringan Anda. Ini membantu menjaga agar komputer Anda aman. GNOME tidak dilengkapi dengan firewall, jadi untuk dukungan di luar dokumen ini periksa pada tim pendukung distribusi anda atau departemen IT organisasi anda. Komputer anda sebaiknya dilengkapi dengan firewall yang mengizinkan atau memblokir program-program yang diakses oleh orang lain di internet atau jaringan anda. Hal ini membantu menjaga komputer anda aman.

Banyak aplikasi dapat menggunakan koneksi jaringan Anda. Misalnya, Anda dapat berbagi berkas atau membiarkan seseorang melihat desktop Anda dari jarak jauh saat terhubung ke jaringan. Tergantung pada bagaimana komputer Anda diatur, Anda mungkin perlu menyesuaikan firewall untuk mengizinkan layanan ini bekerja sebagaimana dimaksud.

Setiap program yang menyediakan layanan jaringan menggunakan port jaringan tertentu. Untuk mengaktifkan komputer lain pada jaringan untuk mengakses layanan, Anda mungkin perlu "membuka" port yang ditugaskan pada firewall:

  1. Buka Aktivitas di pojok kiri atas layar dan mulai aplikasi firewall Anda. Anda mungkin perlu memasang manajer firewall sendiri jika Anda tidak dapat menemukannya (misalnya, GUFW).

  2. Buka atau nonaktifkan port untuk layanan jaringan Anda, tergantung pada apakah Anda ingin orang dapat mengaksesnya atau tidak. Port mana yang perlu Anda ubah akan tergantung pada layanan.

  3. Simpan atau terapkan perubahan, mengikuti petunjuk tambahan yang diberikan oleh alat firewall.